Keren, AMMAN Kembali Masuk Daftar Fortune Southeast Asia 500

mineral batu bara
Ilustrasi

Jakarta,TAMBANG,-PT Amman Mineral Internasional Tbk (AMMAN) (IDX: AMMN) kembali masuk dalam daftar Fortune Southeast Asia 500 tahun 2025, yang dirilis baru-baru ini. Daftar bergengsi ini merangkum 500 perusahaan terbesar di Asia Tenggara berdasarkan pendapatan tahun fiskal 2024. Ini merupakan tahun kedua berturut-turut AMMAN masuk dalam daftar tersebut, dengan peningkatan peringkat yang signifikan dari posisi ke-172 pada tahun sebelumnya menjadi posisi ke-131 di tahun ini.

Sebagai perusahaan tambang tembaga dan emas terbesar di Indonesia yang tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) sejak 2023, AMMAN menunjukkan kinerja keuangan yang solid pada tahun 2024 karena peningkatan produksi dan volume penjualan tembaga dan emas dari Tambang Batu Hijau yang dioperasikan oleh anak usaha, PT Amman Mineral Nusa Tenggara (AMNT), serta peningkatan harga komoditas yang cukup tajam.

Vice President Corporate Communications AMMAN, Kartika Octaviana, menyatakan bahwa pencapaian ini merupakan hasil dari strategi operasional yang solid. “AMMAN mencatat kinerja keuangan dan operasional yang solid pada tahun 2024. Kami membukukan lonjakan signifikan dalam produksi logam, yang terutama didorong oleh bijih berkadar tinggi dari puncak Fase 7—sehingga tingkat produksi emas tahun lalu tertinggi sejak awal operasi Batu Hijau pada tahun 2000. Selain itu, kami juga fokus untuk meningkatkan efisiensi, sehingga AMMAN dapat mempertahankan posisinya sebagai salah satu produsen tembaga berbiaya terendah di dunia,” jelas Kartika.

AMMAN terus mengintensifkan kegiatan eksplorasi, sehingga memperpanjang umur tambang Batu Hijau selama enam tahun melalui Fase 8 yang akan beroperasi hingga tahun 2030. Pada tahun 2025 ini, AMMAN tengah menjalani fase transformasi besar. Selain dimulainya penambangan Fase 8, AMMAN juga menjadi produsen tembaga dan emas yang terintegrasi penuh-mulai dari penambangan hingga peleburan dan pemurnian (smelter). Pertumbuhan AMMAN ini didukung transformasi digital dan kecerdasan buatan (artificial intelligence-AI) sehingga dapat semakin mengoptimalkan alur kerja.

“Masuknya AMMAN dalam daftar bergengsi ini menggarisbawahi peran penting Perusahaan dalam menggerakan rantai pasok regional dan sejalan dengan komitmen AMMAN untuk terus menghadirkan nilai jangka panjang bagi seluruh pemangku kepentingan,” tutup Kartika.

Read more

Larangan Truk Batu Bara di Jalan Umum Sumsel, Pelaku Usaha Minta Perhatikan Kondisi Lapangan

Larangan Truk Batu Bara di Jalan Umum Sumsel, Pelaku Usaha Minta Perhatikan Kondisi Lapangan

Jakarta, TAMBANG – Pelaku usaha pertambangan menyatakan memahami kebijakan larangan penggunaan jalan umum untuk angkutan batu bara yang diterapkan Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel). Direktur Eksekutif Asosiasi Pertambangan Batubara Indonesia (APBI), Gita Mahyarani, mengatakan bahwa pada prinsipnya pelaku usaha mendukung kebijakan penataan lalu lintas dan perlindungan infrastruktur jalan. “Kami memahami kebijakan

By Rian Wahyuddin
Pemprov Sumsel Larang Angkutan Batu Bara Lewat Jalan Umum, Ini Aturan Lengkapnya

Pemprov Sumsel Larang Angkutan Batu Bara Lewat Jalan Umum, Ini Aturan Lengkapnya

Jakarta, TAMBANG – Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) resmi melarang operasional truk angkutan batu bara melintasi jalan umum. Kebijakan ini diberlakukan untuk menertibkan aktivitas angkutan tambang sekaligus menjaga keselamatan masyarakat dan kondisi infrastruktur jalan. Larangan tersebut tertuang dalam Instruksi Gubernur Sumatera Selatan Nomor 500.11/004/INSTRUKSI/DISHUB/2025 tentang Penggunaan

By Rian Wahyuddin